Keberadaan Penyedia Web Hosting Indonesia Di tengah Persaingan dengan Hosting Luar Negeri

perbandingan provider hosting indonesia vs luar negeri 760x304 » Keberadaan Penyedia Web Hosting Indonesia Di tengah Persaingan dengan Hosting Luar Negeri

Banyak diantara pengguna atau pemilik website yang bimbang antara menggunakan jasa web hosting Indonesia ataukah web hosting luar negeri. Terutama bagi Anda yang baru pemula dalam dunia website. Dua pilihan penyedia web hosting ini pasti akan membuat Anda semakin bingung. Nah, untuk memberikan gambaran pada Anda, berikut akan dijelaskan tentang dua macam web hosting tersebut dan yang paling penting adalah keunggulan jika Anda menggunakan web hosting lokal.

Keunggulan Web Hosting Indonesia, Tak Kalah dengan Hosting Luar Negeri

Baik hosting lokal maupun hosting luar negeri sebenarnya sama-sama memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing. Yang harus Anda perhatikan dalam memilih hosting yang ideal adalah hosting yang sesuai dengan kebutuhan website yang Anda kelola. Jadi sebenarnya tidak peduli kualitas ataupun reputasi dari hosting tersebut, yang paling penting adalah apakah web hosting tersebut bisa memenuhi kebutuhan situs Anda. Selain itu, Anda juga harus menyesuaikan dengan target pengunjung website Anda. Jika target Anda adalah pengunjung Anda adalah global, maka tentu saja hosting luar negeri bisa lebih membantu. Nah, jika target Anda adalah pengunjung dalam negeri, menggunakan web hosting Indonesia sudah sangat cukup.

perbandingan provider hosting indonesia vs luar negeri » Keberadaan Penyedia Web Hosting Indonesia Di tengah Persaingan dengan Hosting Luar Negeri

Jika Anda masih ragu menggunakan web hosting lokal, tak perlu khawatir karena kini hosting Indonesia pun sudah memiliki kualitas tak kalah dengan hosting luar negeri. Anda akan mendapatkan banyak keunggulan jika menggunakan web hosting Indonesia, seperti yang disebutkan di bawah ini.

  1. Kecepatan Tergolong Baik

Jika Anda berpikir hosting lokal Indonesia memiliki kecepatan akses atau bandwidth yang lambat, maka Anda salah besar. Saat ini sudah banyak hosting Indonesia yang menawarkan kecepatan akses yang cukup baik. Bahkan beberapa provider hosting yang ada di Indonesia meng-klaim memiliki kecepatan akses lebih baik dibandingkan hosting luar negeri.

  1. Komunikasi Customer Service dan Support Lebih Mudah

Keunggulan lain yang bisa Anda dapatkan jika menggunakan hosting lokal dari Indonesia adalah kemudahan akses komunikasinya. Seperti yang sudah umum diketahui, dalam hal perawatan maupun layanan yang diberikan pasti sekali atau dua kali pernah mengalami kendala atau masalah. Jika menggunakan web hosting lokal, Anda akan lebih mudah melakukan komunikasi kepada pihak penyedia layanan, baik untuk support maupun layanan konsumennya. Dengan kemudahan akses komunikasi ini masalah yang mungkin terjadi pada server yang pasti akan berdampak pada performa website bisa segera diatasi.

  1. Harga Lebih Terjangkau

Meskipun harga bukanlah keunggulan terakhir yang bisa Anda dapatkan jika menggunakan hosting lokal, namun harga yang terjangkau juga menjadi keunggulan yang pasti banyak dicari pemilik website. Terbukti sudah banyak web hosting Indonesia yang menawarkan layanan yang cukup lengkap dengan harga yang sangat terjangkau. Meskipun ditawarkan dengan harga yang terjangkau, provider pun tidak setengah-setengah dalam menyediakan layanan. Baik dari segi bandwidth, kapasitas penyimpanan hingga kestabilan server pun tidak mengecewakan. Karena itulah kini mulai banyak pula pemilik website yang beralih ke hosting lokal Indonesia.

Web hosting merupakan elemen yang memiliki peran dan fungsi paling penting dalam pengelolaan website. Hosting menjadi tempat Anda menyimpan data website yang nantinya bisa diakses oleh pengguna internet. Banyak pengguna atau pemilik website baru yang terkadang merasa bingung dalam menentukan provider hostingnya, apakah menggunakan hosting lokal ataukah hosting luar negeri. Jika ditanya, pasti lebih banyak yang memilih menggunakan hosting luar negeri. Namun kini Anda bisa sedikit berbangga karena hosting lokal pun sudah menawarkan layanan yang sangat baik. Beberapa keunggulan web hosting Indonesia di atas mungkin bisa memberikan Anda referensi dalam memilih web hosting untuk situs yang Anda kelola.